Sabtu, 09 Maret 2013

Cara Mengobati Mual Ketika Hamil dengan Bumbu Dapur

Bumbu Dapur Untuk Obati Mual Ketika Hamil.
Rasa mual, males, muntah sampai dengan sifat manja pasti di alami oleh semua kaum wanita yang sedang hamil.  Walaupun demikian, rasa mual yang sering datang akan menghambat Anda dalam melakukan berbagai aktivitas. Namun sekarang bagi Anda kaum wanita yang sedang hamil gak usah kwatir lagi, karena Saya akan berbagi info tentang obat untuk atasi rasa mual Anda para ibu hamil:

Inilah bumbu dapur yang bisa di jadikan obat untuk rasa mual ibu hamil.


1. Jahe
Jahe merupakan salah satu bumbu dapur yang telah lama dijadikan obat herbaluntuk berbagai penyakit. Namun kali ini Saya akan berbagi info tentang mengatasi rasa mual dengan jahe, Anda hanya perlu jalan ke dapur untuk ambil sepotong kecil jahe. Wangi jahe dan rasa jahe yang sanagt khas dapat mengurangi gejala rasa mual Anda. Buatlah teh jahe untuk mendapatkan hasil yang baik. 

 
2. Jus Lemon
Buah lemon ini terbilang sangat ampuh untuk mengatasi rasa mual pada kaum wanita yang sedang hamil. Cukup satu gelas jus melon saja untuk melepaskan ibu hamil dari keluhan rasa mual. Jadi apabila Anda mengalami rasa mual secara tiba-tiba, segeralah membuat jus lemon. Dapatkan hasil terbaik dari jus lemon dalam keadaan masih hangat. 


3. Teh Herbal
Secangkir teh herbal sangat cocok untuk mengobati rasa mual pada perempuan yang sedang hamil. Sebenarnya jenis teh herbal pada saat ini banyak jenisnya dan cara mendapatkannya pun terbilang mudah.


4. Lemon Kering
Ketika Anda merasa mual, minumlah air lemon yang dicampur dengan air hangat. Cara lain adalah dengan mengeringkan lemon yang terlebih dahulu di iris. Praktek membuatnya adalah dengan membakar irisan lemon dalam api kecil, kemudian hasil pembakaran dijemur dengan panas matahari atau langsung saja iris dan jemur irisan lemon tersbut tanpa memalaui proses pembakaran dengan api kecil selama 3 – 4 hari. Setelah hasil jemuran kering, kemudian tumbuk atau diblender sampai halus. Obat yang di produksi oleh sendiri bisa mengatasi rasa mual dan morning sickness.

Sekian dulu artikel kali, Semoga info obat herbal dari bumbu dapur ini bisa menjadi jalan keluar yang sederhana dan juga praktis bagi Anda ibu hamil ketika mengalami rasa mual.

Artikel Penting Lainnya

widget CAD
Copyright © 2013 | sdncigulingan.blogspot.com | Powered by : blogger